Kumpulan Tag Kondisional Blogger Beserta Fungsinya
Cara Menampilkan Widget Di Halaman Tertentu Dengan Tag Kondisional
Conditional Tags Untuk Menampilkan Widget Di Halaman Tertentu, Tutorial Cara Menampilkan Sebuah Widget Hanya Di Halaman Tertentu, seperti hanya di postingan, homepage, statistik, archive, mobile....Bagi kalian yang ingin agar sebuah widget atau css, javascript hanya tampil di halaman yang kita inginkan, maka gunakan lah tag kondisional (Conditional Tags)..
Tag kondisional ini bisa juga untuk mempercepat loading blog dengan cara menyembunyikan widget / css yang tidak di butuhkan dalam sebuah halaman, seperti homepage blog, postingan, halaman archive...
Mungkin sebelumnya kalian suka menggabungkan semua css / javascript menjadi satu bagian, hal tersebut bisa membuat loading blog menjadi berat. Mungkin karena banyak script yang tidak di pakai terbaca oleh browser..
Walaupun tidak banyak mengurangi beban blog tapi setidaknya dengan cara ini struktur blog menjadi lebih rapih...
nah sekarang mari kita lanjut saja ke cara penggunaan tag kondisional pada blogger..
Cara Menampilkan widget hanya di halaman tertentu dengan tag kondisional
Berikut ini adalah kumpulan tag kondisional Blogger yang sudah saya ambil dari beberapa template blog yang sudah saya coba buka...
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Halaman Homepage (Halaman Depan)
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Di Semua Halaman Kecuali Homepage (Halaman Depan)
<b:if cond='data:blog.url != data:blog.homepageUrl'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Halaman Postingan Blog
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Di Semua Halaman Kecuali Halaman Postingan Blog
<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Postingan Tertentu
<b:if cond='data:blog.pageType == "alamat-postingan"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
<b:if cond='data:blog.pageType != "alamat-postingan"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
<b:if cond='data:blog.pageType != "https://mastamvan.blogspot.com/2016/08/kumpulan-tag-kondisional-blogger.html"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Halaman Statistik / laman
<b:if cond='data:blog.pageType == "static_page"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Di Semua Halaman Kecuali Halaman Statistik / laman
<b:if cond='data:blog.pageType != "static_page"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Halaman Archive
<b:if cond='data:blog.pageType == "archive"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Di Semua Halaman Kecuali halaman Archive
<b:if cond='data:blog.pageType != "archive"'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menampilkan Widget Hanya Di Perangkan Mobile (HP)
<b:if cond='data:blog.isMobile'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini Untuk Perangkat Mobile (HP)
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menyembunyikan Widget Di Perangkan Mobile (HP)
<b:if cond="!data:blog.isMobile">
Masukan Widget, Css, Javascript Disini yang Tidak Ingin Tampil Di Perangkat Mobile (HP)
</b:if>
- Tag Kondisional Untuk Menyembunyikan Widget hanya Pada Label (Url Search Label)
<b:if cond='data:blog.searchLabel'>
Masukan Widget, Css, Javascript Disini Untuk Bagian Search label
</b:if>
Kalian juga bisa menggabungkan Tag Kondisional agar tampil di beberapa widget, seperti hanya tampil di homepage dan di postingan, atau hanya tampil di postingan dan halaman statistik dll...
Itu lah Conditional Tags yang sudah saya rangkum dari beberapa blog dan template, semoga artikel tentnag Cara Menyembunyikan / menampilkan widget hanya di halaman tertentu menggunakan Conditional Tags ini bermanfaat ya :)
Apabila ada yang tidak di mengerti dalam pemasangan tag kondisional di blognya, silahkan bertanya di kolom komentar ya :)
Thanks Gan... ternyata banyak sekali manfaat tag ini |o|
ReplyDeletewkwkw iya gan sama sama, semoga artikelnya bermanfaat :)
DeleteKalau buat menampilkan widget tertentu sesuai label post gimana ?
ReplyDeleteMisalkan, gua kan ada Widget Partners, nah mau digolongin, mana Partners blog, sama moding
Udah ada gan d blog ane.
DeleteSearch aja.
Membuat Recent Post By Label Di Laman
Mantab gan.... ane ikutan dapet manfaatnya... nuhun
ReplyDelete